Gaya HidupNusantara

Warga Indonesia Diperbolehkan Mudik Lebaran 2022

413
×

Warga Indonesia Diperbolehkan Mudik Lebaran 2022

Sebarkan artikel ini

Editor: Agustinus Bobe

JAKARTA,|LINTASTIMOR.COM|-Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa warga Indonesia diperbolehkan mudik pada Lebaran tahun 2022.

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!

Meski begitu, ada pengecualian bagi yang sudah divaksin lengkap dan mendapat booster atau vaksinasi dosis ketiga boleh pulang ke kampung halaman (mudik).

“Bagi masyarakat yang ingin melakukan mudik Lebaran juga dipersilakan, juga diperbolehkan,” kata Jokowi dalam konferensi pers daring, Rabu (23/3/2022).

“Dengan syarat sudah mendapatkan dua kali vaksin dan satu kali booster, serta tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” tegasnya.

Prediksi dan Kalkulasi jumlah pemudik pada Ramadhan tahun 2022 ini, pemerintah juga membolehkan umat Islam untuk melaksanakan tarawih berjamaah di masjid. Syaratnya, jemaah wajib menerapkan protokol kesehatan ketat.

Kendati demikian , pejabat dan pegawai pemerintah belum dibolehkan berbuka puasa bersama atau menggelar open house pada Lebaran nanti.

Jokowi mengatakan, situasi pandemi virus corona di Indonesia belakangan menunjukkan perbaikan. Oleh karenanya, dilakukan sejumlah pelonggaran jelang bulan suci Ramadhan.

Walau demikian, presiden tetap mengingatkan pentingnya disiplin protokol kesehatan.

“Saya minta kita semuanya tetap menjalankan protokol kesehatan, disiplin menggunakan masker wajah, mencuci tangan, dan menjaga jarak,” kata kepala negara.